Satu Senja di penghujung tahun.
Kutundukkan kepalaku dalam.
Rentetan cerita hidupku berputar seperti film tanpa pariwara.
Satu per satu potongan-potongan adegan itu meletup-letup dikepala dan mataku.
Aku semakin dalam menunduk.
Kubungkus rindu, sedih, bahagia, amarah, kesal, benci, malu, lucu dalam kotak kenangan yang kuhias dengan pita merah selamat tinggal.
Semburat do'a kulafadzkan pada cakrawala yang sudutnya semakin kecil.
Sayup angin dingin mengaminkan harapan-harapanku di lawang selamat datang.
4 comments:
gambarnya bagus Dwi :)
Hi Wi.
I read your latest posting, and its awesome contents. Happy new year 2012 ya. Wishing you all success and rewarding year ahead.
Asep Haryono
Blogger/Adsense Publisher
simplyasep.blogspot.com
www.asepharyono.com
www.pontianakpost.com
@Honeylizious Rohani Syawaliah entu hasil jepretan temen heehehehehe.. btw, met taun baru yah..
hepi nu yir kang asep.
wishin u all the best for your life then ^_^
Post a Comment